Object Wisata Telaga Remis

Telaga Remis adalah salah satu objek wisata alam di Kabupaten Kuningan. Talaga Remis merupakan sebuah danau yang terletak di Desa Kaduela, Kuningan, berjarak ±37 km dari pusat kota Kuningan. Nama danau ini diambil dari binatang remis, sejenis kerang bewarna kuning yang banyak hidup di sekitar telaga tersebut.

Kondisi Alam

Terdapat 8 telaga yaitu : Telaga Leat, Telaga Nilem, Telaga Deleg, Situ Ayu Salintang, Telaga Leutik, Telaga Buruy, Telaga Tespong, dan Sumur Jalatunda. Objek Wisata Telaga Remis menyimpan keanekaragaman flora dan fauna, terdapat kurang lebih 160 jenis tumbuhan diantaranya sonokeling, malaka, kosambi dan lain-lain. Salah satu daya tarik tempat ini adalah adanya satu jenis tumbuhan langka yaitu Pisang Hyang.menjadi obyek wisata budaya yang cukup terkenal baik di dalam negeri maupun mancanegara.

Talaga Remis merupakan perpaduan antara pesona alam pergunungan hutan serta air talaga yang jernih, bening laksana kaca didukung udara pergunungan yang sejuk menantang untuk berwana wisata menguak misteri hutan. Fasilitas yang tersedia adalah perahu motor, sepeda air, saung dan jalan setapak. Ditempat ini dapat pula bersantai dan menikmati jajanan yang tersedia.

Alamat : Kaduela
Kecamatan : Pasawahan
Jenis Wisata : Rekreasi
Daya Tarik : Perkemahan, Kolam renang, tempat rekreasi
Jarak Tempuh : 25 km dari Kecamatan mandirancan
Lingkungan Alam Fisik
Talaga Remis adalah sebuah danau alam yang terletak didesa kaduela kecamatan pasawahan. Talaga Remis merupakan merupakan tempat rekreasi sangat sejuk, rindang dan asri. Konfigurasi umum lahan ini berbukit-bukit, dengan kemiringan lahan agak curam, stabilitas tanah sedang, dan daya serap tanah baik, serta kualitas lingkungan cukup. Serta didaerah ini terdapat tumbuh-tumbuhan tropis berhawa sejuk cocok untuk perkemahan.Luas lokasi sekitar 28 ha.

Aspek Khusus
Fasilitas yang tersedia disini adalah sepeda air, perkemahan, perahu, gedung, panggung hiburan 2 tempat, Mushola, Toilet dll.
Talaga remis dikelola oleh 2 pihak yaitu Pihak swasta ( KBM ) kesatuan bisnis mandiri dan Perum perhutani.
TARIF MASUK DAN FASILITAS
Tiket Masuk Harga

- Dewasa Rp. 5.000 / orang
- Motor Rp. 1.000
- Mobil Rp. 2.500

- Mobil roda 6 Rp. 5.000

Aksesibilitas
Untuk menuju tempat wisata Talaga remis ini dapat menggunakan kendaraan pribadi yang akan menempuh jarak 25 km dari Kecamatan mandirancan,12 km dari palimanan dan 40 km dari kuningan. sarana transportasi 

umum yang ada pada umumnya adalah colt.







Sumber : visitkuningan

JADILAH ORANG PERTAMA YANG MENGOMENTARI :



Dikirim oleh Bang Apooh pada 16.24. dan Dikategorikan pada , . Kamu dapat meninggalkan komentar atau pesan terkait berita / artikel diatas

0 komentar untuk Object Wisata Telaga Remis

Tinggalkan Komentar

BOGOR

.

BEKASI

Pengunjung Online

Jumlah Pengunjung

2010 Lintas Kuningan. All Rights Reserved. - Designed by Lintas Kuningan