Leli, Gigih Dalam Meraih Kesuksesan
Kuningan, Tokoh, Utama 13.38
Terlebih, dara manis asal desa Pasapen Kuningan ini memiliki minat yang tinggi untuk bergelut dalam organisasi. Terbukti, anggota organisasi Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) kabupaten Kuningan ini cukup aktif dalam mengikuti berbagai kegiatan di desa tempat tinggalnya. Maka pantas saja jika putri bapak Asep ini cukup disenangi warga sekitar rumahnya.
Kepada Kuningan News, Kamis (22/9) gadis yang akrab disapa Leli ini menuturkan, baginya hidup merupakan perjuangan panjang yang harus ditempuh dengan kegigihan. Karena dengan kegigihan itu, dirinya meyakini perjuangan panjang itu akan berbuah manis baik di dunia maupun di akhirat kelak. “Kerja keras dan doa merupakan hal terpenting yang akan terus saya lakukan,”jelasnya.
Dikatakan Leli, dirinya sangat ingin sukses menjadi seorang guru yang profesional. Sebab menurut perspektif dirinya, guru merupakan pekerjaan mulia yang begitu luhur kedudukannya. Namun jika tidak digariskan menjadi seorang guru, dirinya tidak akan menyerah untuk berusaha memberikan banyak manfaat bagi orang lain layaknya seorang guru. “Inginya sih jadi guru, tapi kalaupun pada akhirnya Tuhan tak mengijinkan, saya tetap akan melakukan yang terbaik bagi pribadi dan banyak orang,”tegasnya.
JADILAH ORANG PERTAMA YANG MENGOMENTARI :
Pergerakan Mahasiswa Muslim Indonesia?? kok gak pake jilbab yaaa,,, *tepokjidat