Yosep Setiawan Resmi Dilantik Menjadi Sekda

Teka-teki Sekretaris Daerah Kabupaten Kuningan, pengganti Drs. H. Nandang Sudrajat kini terjawab sudah. Dari tiga nama yang diajukan ke Gubernur Jawa Barat diantaranya H. Maman Suparman (Kepala Inspektorat), H.Sadil Damini (Asisten Pemerintahan) dan H. Yosep Setiawan (Kepala Bappeda), akhirnya Gubernur merekomendasikan H. Yosep yang sesuai keinginan bupati.

Pelantikan dan pengambilan sumpah Sekda berlangsung Kamis (24/2/2010), di Pendopo oleh Bupati Kuningan H. Aang Hamid Suganda. “Sekda baru agar bisa menganalisa beban kerja di lingkup Pemkab Kuningan. Antara beban kerja dengan SDM agar dirancang menurut perencanaan yang matang supaya lebih jelas dan mengarah kepada output yang diinginkan,” pinta Bupati Aang.

Sekda baru juga mendapat tugas dari bupati agar bisa segera merealisasikan rencana kerjasama antara daerah atau Kuningan Summit yang telah dirancang sejak tahun lalu. Bupati meminta pelaksaan dengan daerah-daerah perbatasan itu, diantarannya dengan Brebes, Cilacap, Ciamis, Banjar, Majalengka, Kabupaten Cirebon dan Kota Cirebon bisa dilaksanakan paling cepat pada bulan April tahun ini.

Sementara itu, Sekda H. Yosep Setiawan saat diwawancara kuninganmedia.com mengatakan, ia akan segera melakukan konsolidasi dengan semua SOPD di lingkup Pemkab Kuningan. Ia juga mempunyai program kedepan dalam memajukan agropolitan dan pariwisata yang menjadi andalan dan potensi bagi Kuningan.
“Masyarakat juga menjadi prioritas Saya dalam membangun kebersamaan, karena masyarakat menjadi faktor utama dalam memajukan pembangunan di Kuningan ini, terutama dua bidang tadi,” tuturnya.
Sumber : Kuningan Media

JADILAH ORANG PERTAMA YANG MENGOMENTARI :



Dikirim oleh Bang Apooh pada 09.23. dan Dikategorikan pada , . Kamu dapat meninggalkan komentar atau pesan terkait berita / artikel diatas

0 komentar untuk Yosep Setiawan Resmi Dilantik Menjadi Sekda

Tinggalkan Komentar

BOGOR

.

BEKASI

Pengunjung Online

Jumlah Pengunjung

2010 Lintas Kuningan. All Rights Reserved. - Designed by Lintas Kuningan